Info Kartu Jakarta Pintar (Seleksi)
Rekan TU/Operator
yang tetap setia mengolah data Calon Penerima Kartu Jakarta Pintar, kami
mengucapkan terima kasih atas kerjasamanya, sehingga sebagian data yang telah
rekan-rekan kirim dapat kami proses lebih lanjut.
Namun demikian, masih banyak diantara teman-teman kita yang belum memahami, karenanya hal berikut mudah-mudahan dapat membantu rekan-rekan :
- data yang kami minta bukan hasil revisi, tetapi hasil seleksi;
- seleksi dimaksud adalah; memilih mana yang kaya mana yang miskin;
- jika terdapat yang kaya, masukkan secara komplit data yang kaya dimaksud ke dalam Format Pembukaan Rekening Siswa KJP (51 kolom) kemudian;
- kirim melalui email ke kjp2013@ymail.com
- cantumkan subjek : Siswa yang kaya dari Daftar Calon Penerima KJP 2013 Tahap I (PPLS) SDN ............................................................. atau Siswa yang kaya dari Daftar Usulan Calon Penerima KJP 2013 Thp II (Non PPLS) SDN ....................................... (Pilih salah satu, sesuai dengan data yg dikirim)
- Supaya lebih jelas tulislah pengantar yang berisi penjelasan tentang file yang dikirim
- Format KJP Final (hasil rapat kita pada Hari, Jumat, 1 Maret 2013 di ruang FK3SD Kecamatan Jatinegara/Kasie Dikdas, dan kita sepakat akan mengirim data paling akhir Sabtu, 2 Maret 2013 Jam 24.00) sudah kami rekap selanjutnya kami kirim ke Pusat;
- dengan demikian, kalau rekan-rekan masih kirim revisi lagi revisi lagi..... jelas membuat kita bingung;
- karenanya, tolong kirim data yang kaya saja masukkan secara komplit data yang kaya dimaksud ke dalam Format Pembukaan Rekening Siswa KJP (51 kolom)
- sekali lagi, kirim data yang kaya saja masukkan secara komplit data yang kaya dimaksud ke dalam Format Pembukaan Rekening Siswa KJP (51 kolom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar